Bertempat di Balai Desa Dander, Selasa, 4 Oktober 2022 diselenggarakan kegiatan penyaluran insentif Bantuan Keuangan Khusus RT/RW se – Desa Dander yang bersumber dari APBD Kabupaten Bojonegoro Tahun 2022. Kegiatan yang dimulai sekitar jam 10.00 ini merupakan pembayaran insentif RT/RW untuk bulan Juni sampai dengan Agustus 2022 dengan besaran Rp.100.000,- per bulan.
Untuk diketahui kegiatan ini merupakan bagian dari 17 program yang dicanangkan oleh Bupati Bojonegoro yang tertuang dalam RPJMD tahun 2018 – 2023. Diharapkan dengan program ini dapat meningkatkan kesejahteraan Ketua RT/RW dan meningkatkan kinerjanya