Setelah hari Minggu, 5 Juni 2022, dilakukan penyemprotan disenfektan, selang empat hari kemudian, Jum’at, 10 Juni 2022 dilakukan lagi penyemprotan disenfektan yang kedua kalinya di pasar hewan Desa Dander oleh petugas dari BPBD Kabupaten Bojonegoro dengan didampingi Perangkat Desa Dander, Bhabinkamtibmas serta Kepala Pasar Hewan Desa Dander. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi menyebarnya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang akhir – akhir ini semakin bertambah meningkat jumlah hewan yang terjangkit.